Free Steam Games
Loading...

PlayStation Move Akan Dijual Sekitar 50 Euro

|




Para penggemar video game diharapkan akan membayar sekira 50 euro untuk mendapatkan perangkat


terbaru dari sistem kendali game gerak, PlayStation Move.

Belum dipasarkan, para penjual malah bereksplorasi mengenai harga Move. Bahkan sebuah situs game melaporkan jika kamera PlayStation Eye dibandrol seharga 25 euro, sama dengan kontroler tambahan lainnya yang diberi nama 'nunchuck'. Sedangkan tongkong motion-controller dibandrol seharga 35 euro.

Playstation Move akan dibundle dengan macam-macam game, termasuk Tiger Woods PGA Tour 11 dan Start The Party, sebuah kumpulan dari mini-games. Sayangnya, pihak Sony belum berkomentar mengenai rumor harga yang beredar.

Apabila benar, bagaimanapun, strategi harga dari Sony sangat berbeda dengan Microsoft yang akan meluncurkan sistem kendali game bernama Kinect.

Microsoft diharapkan akan membandrol Kinect seharga 130 Euro, dan perkiraan harga yang di bandrol oleh industri video-game itu ditakutkan bisa membuat lari para konsumen.

Microsoft tetap mempertahankan harga yang mahal, dengan argumentasi jika Kinect menawarkan sesuatu yang unik dan pengalaman bermain video game yang revolusioner.

"Harganya tergantung pada dari sisi mana anda melihatnya," ujar Brett Siddons, senior eksekutif Microsoft.

"Harga tersebut sudah termasuk game. Jika kamu membelinya dengan konsol, yang harga normalnya adalah 149.99 Euro, harga paketnya adalah 249.99 Euro untuk konsol, Kinect dan game-nya. Anda tidak perlu membeli apa-apa lagi," ujarnya.

1 comments:

Anonymous said...

nice blog. I like it.Please check my one.
paxeye

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails