Bagi yang aktif di Youtube mungkin sudah melihat kotak hijau di bawah kotak pencarian yang menanyakan para pengguna untuk mengintegrasikan akun Youtube ke akun Google.
Walaupun Youtube sudah dibeli Google sejak bulan Oktober 2006, tapi baru akhir-akhir ini pengguna Youtube diberi opsi menggabungkan akun YouTube dengan Google.
Pihak Google mengatakan bahwa keuntungan menggabungkan kedua akun ini adalah di masa depan berbagai layanan online Google akan diintegrasikan dengan Youtube dan juga sebaliknya. Menurut CNET, kemungkinan layanan-layanan online Google seperti Blogger, Google News dan mungkin juga Google Talk.
Dengan itu, setiap kali Anda masuk akun Google secara otomatis akun Youtube sudah terbuka dan daftar contact bisa disinkronisasi. Fitur lainnya masih belum jelas kapan akan terealisasi.
Jika Anda tidak melihat pesan dalam kotak hijau seperti gambar di atas, tetapi ingin mengintegrasikan akun Anda ke Youtube, ikuti langkah-langkah berikut:
- Klik pada link "Sign in with your Google Account" pada sidebar Youtube sebelum Anda login
- Masukkan akun Google Anda (sama seperti saat Anda login di GMail)
- Anda akan dibawa ke halaman untuk mengintegrasikan akun Youtube ke Google seperti gambar di bawah ini:
- Masukkan nama dan sandi untuk akun Youtube Anda dan klik "Link Accounts"
- Cek apakah akun Anda berhasil digabungkan dengan memilih "My Account" pada bagian paling atas halaman Youtube dan cari "Account Settings." Jika telah berhasil, maka Anda akan melihat pilihan "Unlink Youtube and Google Accounts.
0 comments:
Post a Comment